Organisasi Difabel Nasional Dirintis di UIN Sunan Kalijaga
Selasa, 19 Desember 2017 15:03:54 WIB Dilihat : 8 kali Pemukulan Gong oleh international office Alicante University menandai Launching INDOEDUC4ALL Semangat perjuangan yang selama ini telah dilakukan pegiat difabilitas, mulai dari ratifikasi Convention on the Rights of Persons with Disabilities (CRPD) menjadi UU Nomor 8 tahun 2016, sampai berlangsungnya proses penyusunan Rancangan Peraturan Pemerintah (RPP) merupakan langkah besar. Langkah besar ini tentunya juga memperbesar peluang yang memungkinkan terciptanya pendidikan inklusif di Perguruan Tinggi. Untuk memantapkan perjuangan itu, beberapa perguruan tinggi yang respek terhadap pendidikan difabel seperti UIN Sunan Kalijaga, UII, UIN Syarief Hidayatullah, IAIN Solo, Universitas Surabaya, Universitas Indonesia, Alicante University Spanyol, didukung Dirjen Pendidikan Tinggi sedang merintis berdirinya organisasi difabel nasional di kampus UIN Sunan Kalijaga Yogyakarta. Untuk kepentingan it...